Rubah Gayamu
Model Rambut Anak Perempuan
Beauty

9 Model Rambut Anak Perempuan yang Trendy dan Populer


Emkay Blast Lite

Model rambut anak perempuan menjadi salah satu perhatian penting bagi setiap orangtua yang memiliki anak perempuan. Pasalnya, orangtua tentu ingin agar anaknya terlihat cantik dan stylish meskipun masih kecil.

Sebenarnya, ada banyak sekali pilihan model rambut yang dapat menjadi inspirasi untuk putri tercinta. Berikut ini adalah beberapa model rambut anak perempuan sebagai referensi yang dapat disesuaikan dengan karakter si kecil.

Iklan Backlink

Model Rambut Anak Perempuan

Pixie Pendek

Model Rambut Anak Perempuan Pixie Pendek

Sumber Gambar: Orami

Jika si kecil sangat aktif dan memiliki aktivitas fisik yang tinggi, rambut panjang mungkin kurang cocok untuknya sehingga model rambut ini dapat menjadi pilihan yang tepat. Model rambut pixie cocok untuk anak perempuan yang memiliki rambut lurus atau bergelombang serta memiliki wajah oval.

Ciri khas dari model rambut ini adalah pendek di bagian belakang yakni hanya sampai leher dan agak panjang di bagian depan. Untuk mempermanis penampilan si kecil, padukan dengan aksesoris seperti bando atau jepit rambut.

Baca Juga: 7 Item Fashion Wanita 2021 Ini Terinspirasi dari Korea Selatan

Iklan Hosting

Panjang Lurus

Rambut Panjang Lurus

Sumber Gambar: Bukalapak

Ini adalah model rambut anak perempuan yang cukup simpel tetapi akan memberikan kesan feminin untuk anak perempuan. Model rambut ini sangat cocok untuk pemilik rambut lurus atau sedikit bergelombang. Model rambut panjang lurus juga sangat populer karena cocok untuk hampir semua bentuk wajah.

accurate online

Panjang Layer

Model Rambut Anak Perempuan Panjang Layer

Sumber Gambar: Beautifii

Jika panjang lurus terasa membosankan dan Anda ingin si kecil tetap memiliki rambut panjang, maka model rambut yang satu ini patut untuk dipertimbangkan. Potongan rambut ini semakin lama semakin panjang sehingga dapat membingkai wajah dengan baik dan terlihat lebih stylish dibandingkan model rambut panjang rata.

Poni Depan

Poni Depan

Sumber Gambar: Mommy Asia

Menghadirkan poni di depan dahi akan membuat si kecil semakin terlihat menggemaskan. Potongan rambut dengan poni depan sangat cocok untuk pemilik rambut tipis dan lurus dengan bentuk wajah oval atau bulat.

Bob Klasik

Model Rambut Anak Perempuan Bob Klasik

Sumber Gambar: Mommy Asia

Ini juga menjadi model potongan rambut anak perempuan yang cukup populer. Pasalnya model bob klasik terlihat menarik dan tetap memungkinkan si kecil beraktivitas dengan nyaman sehingga ia tidak akan merasa gerah di area lehernya. Model rambut ini lebih cocok untuk pemilik rambut tipis dan lurus dengan entuk wajah kecil, bentuk hati, oval, dan bulat.

Iklan Backlink

Rambut Medium

Model Rambut Medium

Sumber Gambar: Kaemfret

Jika putri Anda terlihat lebih cocok memiliki rambut panjang namun aktivitas yang dilakukan cukup banyak, maka Anda dapat mempertimbangkan model rambut medium. Rambut dengan panjang sebahu ini akan membuat si kecil tetap nyaman beraktivitas tetapi juga tetap terlihat feminin. Model rambut ini ideal untuk anak dengan rambut tipis, lurus, dan agak keriting serta memiliki bentuk wajah agak panjang atau oval.

A-Line

Model Rambut A-Line

Sumber Gambar: Tokopedia

Model rambut yang satu ini sebenarnya mirip dengan model bob, namun lebih panjang sehingga masih termasuk medium. Pada model rambut ini, rambut di sisi belakang tepat sebahu. Tetapi rambut tersebut semakin panjang ke depan.

Iklan Hosting

Layer V-Cut

Layer V-Cut

Sumber Gambar: Ladies Corner

Untuk anak perempuan dengan rambut yang panjang dan tebal, layer V-Cut dapat menjadi pilihan yang tepat. Model rambut ini akan membuat anak perempuan terlihat lebih stylish berkat poni panjang yang menyambung dengan rambut yang lain.

accurate online

Shaggy

Model Rambut Anak Perempuan Shaggy

Sumber Gambar: Mommy Asia

Siapa bilang model rambut shanggy hanya cocok untuk remaja dan dewasa. Model potongan rambut ini juga cocok untuk anak perempuan, khususnya yang memiliki rambut tebal dan lurus. Model rambut shaggy memiliki banyak layer sehingga si kecil akan semakin terlihat cantik tanpa harus repot-repot menata rambut setiap hari.

Tetapi jika menggunakan model rambut ini, usahakan jangan terlalu tipis karena akan memberikan kesan kurang sehat. Untuk mempermanis penampilan, jangan lupa berikan poni.

Demikian beberapa pilihan model rambut untuk anak perempuan yang dapat dicoba. Anda dapat menerapkan salah satu dari referensi model rambut tersebut atau bahkan mengkombinasikan beberapa model rambut yang ada.

Selain itu, pastikan untuk memilih model rambut yang sesuai dengan karakteristik rambut, bentuk wajah, dan aktivitas si kecil sehari-hari sehingga ia tidak hanya terlihat stylish tetapi juga tetap nyaman dengan aktivitas yang biasa dilakukan.

Cobalah untuk mengajak ngobrol si kecil untuk mengetahui model rambut seperti apa yang ia sukai, sehingga anak nantinya benar-benar merasa nyaman dengan model rambut barunya. Jika anak perempuan menyukai tokoh-tokoh princess, maka sebaiknya hindari memilih model rambut anak perempuan yang terlalu pendek.


Jasa Pembuatan Website

Leave a Comment